banner 728x90
Berita

Program TJSL Pertamina: Meningkatkan Kualitas Hidup WBP di LPP Kelas II A Palembang Melalui Berbagai Pelatihan Terpadu

18
×

Program TJSL Pertamina: Meningkatkan Kualitas Hidup WBP di LPP Kelas II A Palembang Melalui Berbagai Pelatihan Terpadu

Sebarkan artikel ini

PALEMBANG, berita5.co.id – Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel, melalui Integrated Terminal (IT) Palembang, senantiasa menunjukkan komitmen terhadap pemberdayaan perempuan melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL).

Inisiatif ini ditujukan dengan memberikan berbagai pelatihan dan pembangunan fasilitas untuk Lembaga Pemasyarakatan Perempuan (LPP) Kelas II A Palembang.

Sejak tahun 2020, berbagai pelatihan keterampilan kerja dan penyediaan sarana prasarana telah diberikan untuk membekali Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di LPP Kelas II A Palembang.

Pelatihan yang diselenggarakan mencakup beragam bidang, termasuk menjahit, menjumput, hidroponik, digital marketing, serta pelatihan tata boga yang bersertifikasi BNSP, semuanya dirancang secara bertahap dan berkelanjutan untuk memperkuat kompetensi dan kemandirian WBP.

Program ini dirancang untuk membekali WBP dengan keterampilan yang bermanfaat dalam mempersiapkan mereka kembali ke masyarakat.

Melalui berbagai pelatihan yang diberikan, tercipta dampak positif yang signifikan, termasuk peningkatan kepercayaan diri dan kemandirian, terbukanya peluang usaha dan lapangan kerja pasca-kebebasan, serta pengurangan risiko residivisme atau pengulangan tindak pidana.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!